Selasa, 12 Februari 2013

[Review] Persija vs Persegres

Hasil siaran langsung pertandingan ISL Selasa 12 Februari 2013 antara Persija Jakarta Vs Persegres Gresik United, berakhir dengan skor imbang. Persija yang telah unggul 2 gol, harus puas disamakan Gresik United 2-2.

Bertanding di Stadion Manahan Solo, lapangan yang licin karena hujan cukup membuat para pemain kesulitan memperagakan kerjasama tim. Sesuai prediksi, hasil imbang menjadi hasil akhir pertandingan ini.
Sebenarnya kedua tim memiliki beberapa peluang  emas, namun penyelesaian akhir yang kurang maksimal membuat skor 2-2 tetap bertahan hingga penghujung laga.


Peluang bagi Persija di babak pertama, dibuka oleh Ismed Sofyan ketika pertandingan memasuki menit ke 6. Beruntung Sandi Firmansyah dapat membendung tendangan bebas Ismed.
Menit ke 15 giliran Pedro Javier yang mengancam melalui sundulannya, sayang peluang belum bisa dikonversikan menjadi gol.

Persegres coba mengancam pada menit ke 20, melalui Aldo Baretto. Sayang sundulan Aldo masih bisa dimentahkan Adixi Lenzivio.
Menit ke 27 giliran Rahmat Afandi yang unjuk gigi. Sayang tendangan Rahmat yang memanfaatkan umpan Pedro, masih melenceng disisi gawang.
Peluang terbaik Gresik mungkin datang melalui Agus Indra di menit 34. Sayangnya meski sudah berhadapan dengan kiper Adixi Lenzivio, tendangan Agus belum juga bisa merobek gawang  Persija.

Hingga 45 menit dan tambahan waktu berakhir, skor imbang 0-0 menutup pertandingan diparuh pertama.
Di babak kedua pertandingan berjalan lebih sengit, tercatat 4 gol terjadi dalam kurun waktu ini. Menariknya Persija yang telah unggul 2 gol, berhasil disamakan Gresik menjadi 2-2.
Usaha Persija untuk membuka keunggulan akhirnya terwujud ketika pertandingan memasuki menit ke 53 melalui Pedro Javier.

Memanfaatkan kemelut di depan gawang Persegres yang dikawal M.Sandy Firmansyah, Pedro sukses merobek jala Gresik United.
Tidak membutuhkan waktu lama, Park Kyeong Min sukses menggandakan keunggulan Persija satu menit kemudian.
Berawal dari akselerasi Rahmat Affandi yang menusuk pertahanan Persegres, Park Kyeong menuntaskan umpan Rahmat dengan tendangan setengah voli.

Tertinggal 0-2, Gresik United berupaya meningkatkan tempo serangan. Puncaknya ketika mereka berhasil membuat gol penyeimbang melalui Park Chul Hyung di menit ke 68 dan Aldo Barreto di menit 74.
Park Chul Hyung berhasil memperkecil keadaan setelah sundulannya yang memanfaatkan tendangan sudut Shohei Matsunaga, gagal dijangkau kiper Adixio Lenzivio.

Sementara itu gol Aldo Barreto di menit ke 74 juga melalui sundulan, setelah mendapat umpan matang yang juga dilesatkan Shohei Matsunaga.
Dengan hasil imbang ini, kedua tim berhak mendapatkan tambahan 1 poin di
Comments
0 Comments

Tidak ada komentar:

Posting Komentar